Rabu, 26 November 2014

Diary Untuk Azka

26 November 2014, 22: 17

Dear Azka yang bunda sayangi karena Allah, hari ini bunda abis ngajar murid privat bunda, Dascha namanya, dia punya mama yang care bangeeet sama pendidikan anak-anaknya, tau ga sayang? bunda sebenarnya agak sedikit envy sama Dascha karena dia punya mama yang selalu mendampingi dan mensupport pendidikan anaknya, sebenarnya bunda juga punya mama yang sayang sama bunda, tapi mamanya bunda tidak pernah memverbalkan rasa kasih sayangnya, beliau hanya memperlihatkannya dalam do'anya (bunda yakin itu), tapi meski bagaimanapun juga bunda yakin mamanya bunda juga mama yang penuh kasih sayang, hanya dia jarang memperlihatkan saja, jauh dari lubuk hatinya yang terdalam bunda yakin selalu ada nama bunda dalam setiap untaian lirih tiap do'anya. kalo melihat orangtua yang sayang sekali dengan anak-anaknya, bunda selalu tersenyum dalam hati dan bergumam, " kelak saya juga akan menyayangi dan mensupport ank-anak bunda kelak, bunda akan mengikuti setiap perkembangan anak-anak bunda nanti, bunda ingin kelak mempunyai seorang anak cendekiawan, seorang ilmuwan muslim, makanya bunda selalu semangat mencari ilmu, bahkan meskipun kamu belum lahir kedunia, bunda sudah mempersiapkan nama terbaik untuk kamu, Muhammad Azka Iman Abdullah. bunda akan mempersiapkan kamu untuk menjdai seorang profesor, gelar ini aakan bunda pajang didepan kamar kamu sayang: Prof. M. Azka Iman Abdullah, sebagai do'a yang akan snantiasa terpanjatkan kala melihatmu kelak


salam kecup hangat tuk anak dalam imajinasiku, Azka

Depok, @ kosan tercinta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar